Dasar-dasar HTML untuk Pemula

Share:
HTML (Hyper Text Markup Language ) adalah bahasa standar pemograman sebuah web yang digunakan untuk menampilkan berbagai informasi dalam bentuk text,gambar,animasi maupun video.

Membuat kode HTML bisa kita gunakan atau memakai Text editor. Ada banyak software yang dapat kita gunakan untuk membuat/mengedit file html kita. Antara lain : Notepad(biasanya sudah terinstal diwindows),Macromedia Dreamweaver,Sublime Text,Notepad++ dll.  Terserah Mau menggunakan software yang mana, dan saya disini menggunakan Notepad++.

Untuk menerjemahkan bahasa HTML tadi agar dapat kita lihat dan baca diperlukan adanya WEB BROWSER. Contoh web browser ialah Mozilla Firefox,Opera Mini, Internet Explorer, Google Chrome dan masih banyak lagi. Kita bisa menggunakan salah satu contoh web browser untuk menerjemahkan HTML yang sudah kita buat tadi.

Cara Penulisan Sintaks HTML . Ini adalah kerangka dasar dari Dokumen HTML

<html>
<head>
            <title>Belajar HTML</title>
            </head>
            <body>
                        Ini  File Dokumen .html Pertama
                        Ternyata Belajar WEB itu Asik ,
            </body>
</html>
  • Dalam Menuliskan tag HTML , kita harus menuliskan tag pembuka  <head> dan tag penutup </head> yang diawali dengan garismiring (/) .
  •  Yang akan ditampilkan di browser ialah yang ada didalam tag <body>.
  •  Dialam tag <head> biasanya berisi informasi dari dokumen html.
  • Tag <title> merupakan judul dari sebuah halaman .
  • Untuk Mengetahui beberapa tag HTML yang harus kalian ketahui bisa kalian kunjungi Tag dan Fungsinya di HTML.
Baik sekian untuk pengantar dari Dasar-dasar HTML. Untuk selanjutnya kita akan membahas tentang Kumpulan Tag HTML beserta fungsinya.

No comments